cari cari ...

Monday, October 4, 2010

MUI: Pemberantasan Terorisme Jangan Memojokkan Islam

Metrotvnews.com, Jakarta: Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kiai Haji Ma`ruf Amin meminta agar pemberantasan terorisme tidak memojokkan umat Islam. "Kita tidak ingin pemberantasan terorisme justru memojokkan umat Islam, yang justru akan menambah masalah baru," katanya di Jakarta, Senin (4/10).

Ia mengatakan, terorisme tidaklah identik dengan Islam. Terorisme, menurut dia, juga bukanlah jihad, dan pihaknya telah mengeluarkan fatwa haram terhadap terorisme. "Terorisme haram, karena terorisme menimbulkan kerusakan, ketakutan dan sasaran yang tidak jelas," katanya.


Ia mengungkapkan adanya peningkatan aktivitas teroris akhir-akhir ini perlu diwaspadai. Namun, ia mengharapkan pengejaran dan pemberantasan yang dilakukan aparat tidak menstigmatisasi Islam.

Ia sependapat dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk melakukan tindakan tegas terhadap para teroris. "Namun harus jelas, jangan asal tangkap dan membuat seolah-olah mendiskreditkan Islam," katanya.(Ant/BEY)

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More